Khasiat Buah Pir Sebagai Penyembuh Sakit Jantung
Buah Pir Segar | Via Pixabay

Siapa yang gak kenal dengan buah pir, buah yang selalu kita jumpai di beberapa super market kecil maupun besar. Buah pir menjadi buah-buahan yang paling banyak diminati disamping apel dan jeruk. Khasiat buah pir juga sangat banyak untuk menjaga kesehatan tubuh kita.

Tak disangka ternyata didalam buah pir terkandung beberapa manfaat yang luar biasa dan tentunya bisa menjadi buah yang menyehatkan bagi tubuh. Buah ini memiliki harga yang lumayan bisa dijangkau oleh masyarakat khususnya Saya.

Kalau kalian pernah melihat pohon buah pir pasti kalian mengetahuinya. Lalu, bagaimana kalau yang belum pernah melihat pohonnya seperti Saya hee. Tenang Saya akan memberitahukan sedikit tentang gambaran pohon buah pir.

Buah pir memiliki daun yang lonjong dengan warna daun yang hijau dan memiliki bunga lima kelopak dengan warna kuning merah jambu.

Buah pir berasal dari daerah beriklim tropis di Eropa Barat, Asia dan Afrika Utara. Namun wajib Anda ketahui bahwa pemasok terbesar buah pir ini adalah negara Indonesia.

Khasiat Super Dari Buah Pir

Baca Juga: Jangan Buang Serabut Jeruk!! Karena Memberikan Manfaat Yang Luar Biasa!

Tahukah Anda, menurut seorang dokter dari Universitas Brawijaya Malang (UB), dr Cholid Tjahyono, mengonsumsi buah pir dapat menurunkan kolesterol dan menghambat radikal bebas seperti yang Saya kutip dari situs malangvoice.com.

Seperti yang dilansir dari malangvoice.com “Kolestrol dan radikal bebas itu yang menjadi penyebab utama terblokirnya aliran darah dalam pembuluh darah di jantung (kardiovaskular) atau penyakit jantung. Jadi buah pir bagus untuk jantung,” paparnya.

Kandungan yang terdapat pada buah pir ini memiliki kaya akan vitamin C dan serat. Dalam satu buah pir ternyata juga mengandung 24 persen rekomendasi serat yang dibutuhkan tubuh. Buah pir juga bebas lemak, kolesterol, dan sodium. Khasiat buah pir juga bisa mengobati sakit jantung.

Dengan mengonsumsi buah pir dalam jangka panjang dari konsumsi serat tinggi secara teratur dapat mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes tipe 2, stroke, dan kanker.

Karena itu mengkonsumsi buah pir bagi penderita penyakit jantung sangat baik dalam mempercepat proses penyembuhan penyakit jantung dan baik pula dalam mencegah dengan mengkonsumsi rutin buah pir.

Demikian postingan kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan para pembaca setia web ini. Saya ucapkan terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini.

loading...